Selasa, 29 Oktober 2019

PRODUK & KATALOG

 


Info Produk

Nama Motor Honda Scoopy berasal dari kata Scooter + Scoopy yang artinya skuter dengan bentuk seperti sendok (bulat / kurva). Konsep motor Scoopy ini mengikuti aliran Retro Modern yang memiliki nuansa klasik namun dikemas dengan sentuhan modern masa kini. Sejak pertama dirilis pada bulan May 2010, motor ini kerap mengukuhkan dirinya sebagai Raja Skutik Retro di Indonesia.
onda Scoopy eSP dengan dilengkapi teknologi eSP siap menjadi pilihan utama konsumen yang membutuhkan motor skutik yang fashionable dan nyaman dikendarai.

Pilihan Warna Honda Scoopy

New Honda Scoopy eSP tema Sporty Active hadir dalam 8 pilihan warna:
  • Sporty White
  • Sporty Red
  • Sporty Black
  • Stylish Black
  • Stylish Matte Brown
  • Stylish Matte Red
  • Stylish White

Teknologi Dan Fitur Honda Scoopy

Berikut adalah teknologi dan fitur pada Honda Scoopy:
  1. Anti Theft Alarm – alarm untuk menjaga Scoopy dari resiko pencurian
  2. Answer Back System – hanya dengan menekan tombol pada remote kunci maka motor akan memberi respons suara dan lampu sein akan menyala. Fitur ini mempermudah proses pencairan motor pada parkiran.
  3. Teknologi eSP – membuat motor semakin canggih, ramah lingkungan dan irit bahan bakar.
  4. Teknologi Idling Stop System – sistem untuk mematikan mesin secara otomatis pada saat berhenti sejenak dan dapat mengurangi konsumsi pemakaian bahan bakar.
  5. ACG Starter yang membuat suara lebih halus pada saat mesin dihidupkan.
  6. Standar samping otomatis (Side Stand Switch) – mesin tidak dapat dinyalakan saat standar samping dalam posisi turun, sehingga menghindari resiko pengendara lupa menaikkan satandar samping.
  7. Parking Brake Lock – berfungsi sebagai rem tangan, mencegah motor loncat saat menghidupkan mesin, serta praktis dan nyaman saat parkir atau berhenti di tanjakan.
  8. New Combined Digital Panel Meter Eco Indicator – Desain baru dengan gaya grafis yang lebih modern dan informatif
  9. Combi Brake System – Berkendara lebih nyaman, memudahkan pengereman roda depan dan belakang secara bersamaan
  10. New LED Projector Headlight – Motor matic pertama di Indonesia dengan LED Projector headlight. Cahaya lebih terang dengan daya lebih kecil serta lampu depan yang lebih fokus.
  11. New Power Charger in Console Box – Kemanapun kamu pergi tidak perlu takut gadget kehabisan energi. Penggunaan daya maksimal 12W (12V 1A)
  12. 15,4 L U-BOX – Bagasi dengan kapasitas 15,4 liter yang bisa menampung lebih banyak barang bawaanmu.
  13. New 12 Inch Wheels Wide Tubeless Tire – Dilengkapi ban tubeless yang menambah keamanan & kenyamanan dalam berkendara.

Hadirnya teknologi eSP membuat performa All New Honda Scoopy semakin bertenaga, irit bahan bakar, dan ramah lingkungan. Yah, All New Scoopy menjadi salah satu MOTOR MATIC paling irit di Indonesia. Saat pengetesan EURO 3, konsumsi bahan bakarnya cuma 59 KM/L. Sedangkan pengetesan Euro 2 menembus 61.9 KM/L. Sayangnya volume mesin motor ini cuma 108.2 mm atau 110cc, sehingga masih kalah besar dibandingkan Yamaha Fino Grande yang mengusung mesin 125cc. Nah bagi masbro yang tertarik membelinya, silahkan simak review berikut ini

Spesifikasi dan Harga All New Honda Scoopy 2019


Review All New Honda Scoopy

Spesifikasi All New Honda Scoopy

Dimensi1.847 x 686 x 1.061 mm
Tinggi Tempat Duduk744 mm
Jarak Sumbu Roda1.257 mm
Jarak Terendah ke Tanah143 mm
Berat99 kg
Tipe Mesin4-Langkah, SOCH dengan Pendingin Udara, eSP
Jumlah SilinderSingle Cylinder
Volume Silinder108,2 mm
Bore X Stroke50 x 55,1 mm
Rasio Kompresi9,5:1
Tenaga Maksimum6,7 kW (9,1 PS / 7.500 rpm)
Torsi Maksimum9,4 Nm (0,96 kgf.m) / 6.000 rpm
Sistem StarterPedal dan Elektrik
Kapasitas Bahan Bakar4 Liter
Sistem PembakaranFuel Injection  (PGM-FI)
Clutch TypeOtomatis, Sentrifugal, Tipe Kering
RangkaTulang Punggung
Ukuran Ban Depan100/90 – 12 59J (Tubeless)
Ukuran Ban Belakang110/90 – 12 64J (Tubeless)
Rem DepanCakram Hidrolik dengan Piston Tunggal
Rem BelakangTromol
Suspensi DepanTeleskopik
Suspensi BelakangLengan Ayun dengan Peredam Kejut Tunggal

Performa Mesin

Mesin 4-Langkah, SOCH dengan pendingin udara tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 9.1 PS pada 7.500 rpm. Selain itu, All New Scoopy mampu memuntahkan torsi sebesar 9.4 Nm pada 6.000 rpm. Performanya cukup baik, walaupun menggunakan mesin berkapasitas 110cc. Terlebih motor ini dilengkapi sistem pembakaran Fuel Injection (PGM-FI) yang membuat kinerja mesin semakin optimal dan semakin irit bahan bakar ketika berkendara jarak dekat ataupun jarak jauh.



Salah satu fitur yang membuat harga All New Honda Scoopy 2019 dibanderol melebihi 15 Juta Rupiah adalah fitur Idling Stop System. Berbekal fitur ini, mesin All New Scoopy akan mati secara otomatis ketika berhenti selama tiga detik. Brosis juga menarik tuas gas, maka mesin akan hidup secara otomatis. Fitur ini membuat pemakaian bahan bakar semakin irit, karena mampu menghemat bahan bakar ketika berada di lampu merah. Selain itu, tersedia pula ECO Indicator yang terpasang pada speedometer.

Desain

All New Honda Scoopy 2019 menawarkan speedometer baru yang memiliki desain modern dan lebih informatif. Selain itu, tersedia pula fitur Power Charger yang bisa digunakan untuk mengisi baterai smartphone ataupun gadget lainnya ketika berkendara. Inilah salah satu kecanggihan teknologi All New Scoopy yang membuatnya semakin menarik untuk dimiliki. Namun bukan itu saja fitur andalannya, karena masih ada fitur New LED Projector Headlight yang memberikan penerangan secara maksimal ketika berkendara di malam hari.
All New Honda Scoopy 2019 di klaim menjadi motor matic pertama di Indonesia yang dilengkapi headlamp LED Projector. Desain headlamp tersebut juga berubah menjadi lebih unik dan disampingnya terpasang lampu sein. Tak hanya lampu depan saja yang berubah, karena Honda juga merubah lampu belakang (Stop Lamp) dengan desain modern yang terlihat lebih elegan dan stylish. Selain itu, tersedia pula ruang bagasi cukup besar dengan kapasitas penyimpanan mencapai 15.4 Liter.

Dimensi

Desain yang stylish dan elegan tak lepas dari dimensinya yang ideal. Dimana untuk panjangnya memiliki ukuran 1.847 mm, lebar 686 mm, dan tinggi 1.061 mm. Selain itu, motor ini memiliki jarak sumbu roda berjarak 1.257 mm serta ground clerance 143 mm. Dimensi tersebut menawarkan posisi berkendara yang sangat nyaman, meski dikendarai berjam-jam saat menempuh perjalanan jauh maupun touring. Terlebih bobot Scoopy sangat ringan, karena hanya seberat 99 kg.
Jok motor ini juga tak terlalu tinggi, yaitu berjarak 143 mm dari atas tanah. Joknya sangat empuh dan didukung pijakan kaki luas yang memberikan kenyamanan maksimal saat mengendarai Honda Scoopy. Lalu untuk tangki bahan bakarnya memiliki kapasitas 4 Liter, jadi apabila diisi penuh bisa dipakai untuk berkendara sejauh 236 km. Namun konsumsi bahan bakar Honda Scoopy bisa berbeda, karena tergantung dari gaya berkendara serta medan yang dilalui.

Suspensi & Rem

Nah yang paling menarik, Honda All New Scoopy memiliki ukuran ban lebih kecil dibandingkan pendahulunya. Apabila sebelumnya memakai ban berdiameter 14 inci, maka kini menggunakan ban 12 inci. Meski ukurannya lebih kecil, namun Honda membekalinya dengan ban tapak lebar yang membuatnya memiliki handling lebih baik. Adapun ukuran ban depannya adalah 100/90 – 12 59J dan ban belakangnya 110/90 – 12 64J. Keduanya sama-sama memakai ban bertipe Tubeless yang membuatnya semakin nyaman dan aman.

Katalog klik disini : https://drive.google.com/open?id=1lMHhcGHx5TjNYyyoyqVycFR4LD-hTTKP



Informasi stock part & Order sparepart hubunggi :
0823 7003 9002 

  Klik disini :
https://ahassochamotor.blogspot.com/2019/10/ahass-ocha-motor.html


AHASS OCHA MOTOR adalah solusi terbaik untuk perawatan & perbaikan sepeda motor HONDA anda...


Lokasi Ahass Ocha Motor

Alamat kami adalah:
Jl. Blang Pidie - Tapak Tuan
Pasar Blangkeujeren - Labuhan Haji Barat
Aceh Selatan
Telepon/Hp : 0823 70039002
Salam Satu hati


D457UR
































































Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SERVIS SAMBIL BERAMAL

Assalamualaikum Salam satu hati Khusus konsumen setia pemilik sepeda motor HONDA di bulan ramadhan ini kami ada promo menarik buat semu...